Cara Mudah Membuat Nomor Halaman Beda Format Dalam Satu File Ms.Word - BR

Thursday, February 28, 2019

Cara Mudah Membuat Nomor Halaman Beda Format Dalam Satu File Ms.Word


Halo Bung 👮, Untuk Membuat nomor halaman pada microsoft word yang kelihatannya sederhana bagi sebagian orang juga merupakan masalah tersendiri, mungkin juga termasuk bagi Bung.Oleh karena itu Saya coba untuk memberikan tutorial tentang cara membuat nomor halaman pada Microsoft Word untuk pemula maupun yang pelupa (termasuk saya ).. 👽hehe


Dari beberapa tutorial yang saya buat kemarin , ada yang bertanya di kolom komentar salah satunya

bagaimana cara membuat nomor halaman yang berbeda format dalam satu file? 

seperti yang terlihat  gambar di bawah ini 





Ternyata masih banyak diantara bung yang menghadapi masalah pada saat membuat laporan, skripsi, tesis, ataupun karya ilmiah terkait dengan pengaturan atau membuat nomor halaman yang berbeda format, sebagian mengatasinya dengan membuat dokumen pada file yang berbeda untuk menyiasati masalah ini, termasuk saya sendiri sebelumnya juga melakukan hal yang sama.

Oleh karena itu , kali ini saya akan memperlihatkan bagaimana cara membuat nomor halaman dalam format yang berbeda dalam satu file, salah satu fasilitas Microsoft word.

Kuy, are you ready …
Pertama tama kita siapkan dahulu dokumen yang kita edit , untuk contoh kali ini saya kembali menampilkan apa yang sudah saya siapkan pada tutor sebelumnya  membuat daftar isi secara otomatis.

Langkah pertama: Buat nomor halaman, pada bagian Tab INSERT(1) — klik Page Number (2) dan akan muncul menu-menu, berikut penjelasannya:

Top of Page: menu ini menempatkan nomor halaman di bagian atas dokumen atau header.

Bottom of page: menu ini menempatkan nomor halaman terletak dibagian bawah atau footer.

Page Margin : menu ini menempatkan nomor halaman di bagian kiri atau kanan dokumen

Current Positions: menu ini menempatkan nomor halaman sesuai dengan letak kursor, tergantung di posisi mana Kamu meletakkan kursornya.

Silahkan pilih salah satu sesuai keinginan Kamu…

Pada contoh ini saya memilih Bottom of page  
- Plain Number 2
 seperti yang terlihat pada gambar di bawah




Sampai disini, halaman yang Bung inginkan sudah muncul pada bagian footer sisi tengah.

Pada langkah selanjutnya mulai dari Kata Pengantar sampai Daftar Pustaka format nomor halaman semua seragam (1,2,3,…dst), pada posisi ditengah. Selanjutnya saya ingin HALAMAN JUDUL, DAFTAR ISI dan DAFTAR LAMPIRAN menampilkan nomor halaman dengan format angka romawi (i, ii, iii,…), BAB I dan seterusnya menggunakan format (1,2,3,…)


Langkah kedua : Lakukan pemisahan bagian-bagian dokumen. 

 - Letakkan kursor pada baris terakhir setiap bagian 
- lalu pada Tab PAGE LAYOUT 
- pada bagian Setup pilih Break 
- Next Page 




Ulangi langkah kedua ini untuk memisahkan semua bagian HALAMAN JUDUL, DAFTAR ISI, KATA PENGANTAR, DAFTAR LAMPIRAN, BAB I, BAB II, dst…

Langkah ketiga: Kita ingin merubah format nomor halaman JUDUL, DAFTAR ISI, KATA PENGANTAR dan DAFTAR LAMPIRAN dari 1, 2, 3, … menjadi i, ii, iii, iv, … .

- Pertama doble klik pada nomor halaman 
 - Page Number 
 - Format Page Number
seperti yang terlihat pada gambar 4 kemudian akan muncul kotak dialog Page Number Format.


- Pada field Number Format pilih i, ii, iii

- Jika sudah klik OK (5)

Lakukan juga untuk halaman yang lainnya jika kamu ingin merubah format nomor halamannya seperti halaman JUDUL, DAFTAR ISI dan DAFTAR LAMPIRAN, coba perhatikan halaman yang lain seperti BAB I formatnya tidak berubah.

Tapi masih ada yang mengganjal nih…

Setelah saya cek awal BAB I dimulai dari hal 5 saya menginginkan awal BAB I dimulai dari halaman 1, OK…kalau begitu kita lanjut ke langkah berikutnya.

Langkah keempat: Untuk membuat agar awal halaman BAB I dimulai dari angka 1, yang harus kita lakukan adalah :

- Pertama double klik pada nomor halaman BAB I  
- lalu pada menu Page Number  
 - pilih — Format Page Numbers 

Lalu akan muncul kotak dialog Page Number Format,
pada field Page Numbering pilih Start at (4dan set pada angka 1)
lalu klik OK  
lihat gambar 




Langkah keempat: Sampai disini membuat nomor halaman dengan format yang berbeda dalam satu file sudah selesai, tapi bagaimana untuk membuat nomor halaman dengan posisi yang berbeda? Misalnya kita ingin nomor halaman pertama setiap awal BAB kita ingin posisi di tengah dan posisi nomor halaman kedua dan seterusnya pada setiap BAB pada sisi kanan.

Yap !, untuk melakukan hal tersebut langkah-langkah yang harus kita lakukan adalah:


Pertama, double klik pada nomor halaman pada BAB I
- lalu pada menu Page Number 
- pilih — Bottom of Page
- Plain number 3 





Kemudian pada bagian option centang Different Firts Page

Lalu…Page Number
- Bottom of Page 
- Plain Number 2 
- seperti terlihat pada gambar 6

Lalukan juga langkah ini untuk setiap awal BAB

Pertama, double klik pada nomor halaman setiap awal BAB , Kemudian pada bagian option centang Different Firts Page.Demikianlaaah akhir dari tutorial yang saya buat , semoga bermanfaat bagi bung semua . sekian dan terima kasih 👨

1 comment:

  1. Mantap bang, saya suka sekali turorialnya cocok san rekomendet banget untuk yang lagi skripsi

    ReplyDelete

silahkan kritik dan saran dengan bahasa yang baik dan benar

Flag Counter