Custom Domain ? Begini caranya custom domain blogspot ke TLD - BR

Thursday, February 7, 2019

Custom Domain ? Begini caranya custom domain blogspot ke TLD


Custom Domain ? Begini caranya custom domain blogspot ke TLD-
Bung rendi akan membagikan wawasan sedikit tutorial lengkap dan tidak pake ribet cara custom domain blogger atau merubah  blogspot.com dengan domain sendiri seperti .com/.net/.org/ atau yang lainnya.



Kenapa harus pake domain sendiri, Bung?

Sebenernya tidak masalah kalau alamat blog ente menggunakan subdomain blogspot.com, tapi jika bung ingin serius ngeblog, maka saya sangat merekomedasikan untuk menggunakan domain sendiri.

Kenapa?

Karena:

- Alamat blog bung jadi lebih pendek

- Pastinya jadi lebih mudah diingat

-Lebih terlihat profesional dan tidak pasaran

-Sobat bakalan lebih serius dalam mengurus blog sobat

-Suatu saat bisa dipindahkan ke WordPress tanpa harus kehilangan pengunjung
dan lain-lain.

anggap saja bung semua sudah punya domain dari hasil beli bukan nyolong yaah 😎
saya rekomendasikan sih beli aja di www.rumahweb.com . tenang aja ane gak di endorse kok cuma ane sendiri belinya disitu muehehe 😝

oke langsung aja yaa siapkan rokok dan kupinyaa 💆 

1. Silahkan login ke account Blogger bung
2. Setelah login Klik “setting atau setelan“.
3. Klik “Siapkan URL pihak ketiga untuk blog Anda“.





4. Isi kolom nama domain dengan diawali www. Misal nama domain anda bungrendi.com , maka cara mengisinya adalah: www.bungrendi.com kemudian klik Simpan .



5. Maka akan menampilkan CNAME yang harus dipasang di domain manager anda 



NB: CNAME yang diberi kotak merah tersebut akan digunakan untuk setting di Domain Manager/ Clientzone.
Sekarang silahkan ditinggalkan dahulu Bloggernya. Silahkan Anda login ke account clientzone.rumahweb.com

6. Pilih Di menu Domains > My Domains > lalu klik Kelola Domain di samping nama domain yang ingin digunakan.



7. Klik DNS Management


Apabila muncul tombol Start/Update, silahkan diklik dahulu sampai tidak ada tombol update lagi yang muncul. Sesuai gambar dibawah ini. Setelah itu baru klik “Setting blogspot”




Setelah selesai, maka akan muncul DNS blogspot seperti gambar berikut:







Setelah itu, klik Add New Record lalu masukkan record type cname kode verifikasi sesuai yang dicantumkan pada halaman blogspotnya:



Setelah selesai, silahkan tunggu waktu propagasi kurang lebih 2-3 jam lalu kembali ke blogger tadi pada tampilan berikut. Silahkan coba klik “Simpan“. Bila masih tidak bisa, mungkin itu masih dalam propagasi. Propagasi antara 1-24 jam.


Selanjutnya, bila sudah diklik Save, silahkan lakukan panduan berikutnya;


8. Silahkan klik ‘Edit’



9. Ceklist kotak redirect.



Selamat kopi anda sudah habis 😓. ngak ding, setting custom domain blogger di domain telah selesai. Silahkan Anda coba akses webnya.

4 comments:

  1. Alhamdulillah akhirnya saya mendapatan artikel yang sedang saya cari-cari ini, karena blog saya masih menggunakan subdomain blogspot dan mau ubah ke tld tapi blm mndptkan tutorial yang pas, tapi dsni sya mndptknnya, terimaksih sudah berbagi ilmu yang bermanfaat... salam Dari Blog Ala Santri

    ReplyDelete
  2. Bagus artikelnya, panduan dan langkah-langkahnya juga jelas dan rinci. Sangat baik untuk pemula seperti saya.

    ReplyDelete
  3. I like it, tutorialnya nyampe ke otak

    jangan lupa bw balik yeee... www.pintuwawasan.com

    ReplyDelete

silahkan kritik dan saran dengan bahasa yang baik dan benar

Flag Counter